Slogan kami

Redaksi Buletin Pustaka mengucapkan Selamat Hari Soempah Pemoeda, 28 Oktober 2013

Kamis, 26 Januari 2012

MENUJU PERPUSTAKAAN IDAMAN

Tajuk Rencana 

MENUJU  PERPUSTAKAAN  IDAMAN


Pepatah  “ Perpustakaan Jantung Pendidikan “ hendaknya jangan menjadi kiasan belaka namun bagaimana aplikasi dan  kegiatan nyata  dari perpustakaan itu sendiri.
Sebagai lembaga perpustakaan sesuai fungsinya sebagai  tempat pendidikan, penelitian pelestarian , rekreasi dan informasi  sudah selayaknya mengakomodir kebutuhan masyarakat selaku pemustaka.
Pengembangan  layanan kepada pemustaka harus bisa dijangkau oleh  semua kalangan masyarakat baik di wilayah perkotaan sampai wilayah pelosok desa, dari kalangan pelajar sampai kalangan / komunitas tukang ojek dan anak jalanan sekalipun, disamping itu para pustakawan tidak hanya tinggal diam berpangku tangan saja  namun  harus selalu berinovasi menjadikan perpustakaannya maju sesuai perkembangan tenologi dan informasi.
Bagi masyarakat  yang sudah  akrab dengan perpustakaan istilah “ Digital Library “ sudah tidak asing lagi, yaitu perpustakaan yang dapat menyimpan data baik buku/ tulisan/gambar dalam bentuk file elktronik  dan mendistribusikannya dengan menggunakan elektronik melalui jaringan komputer. Proses inilah yang sedang dilakukan oleh Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Semarang dalam rangka  mewujudkan  budaya  baca dan budaya belajar masyarakat, tentunya dengan tidak meninggalkan pemustaka yang ada di desa dengan tetap berusaha mengoptimalkan layanan IT melalui motor pintar/ mobil pintar.
Digital Library harus diimbangi dengan sarana prasarana yang memadahi terutama software-nya, berikut gedung dan sarana yang  lain. Pada tahun 2012 direncanakan gedung perpustakaan Kabupaten Semarang akan dibangun lantai II  sehingga lebih nyaman bagi pemustaka yang memanfaatkan  layanan. Semoga  perpustakaan kita menjadi idaman bagi seluruh pemustaka. Sementara itu Perda  Nomor 3 Tahun 2001 Tentang Perubahan Atas Perda Kabupaten Semarang Nomor 19 Tahun 2008 Tentang Organisasi Dan Tata Kerja Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Inspektorat, Lembaga Teknis Daerah Dan Kantor Perlayanan Perijinan Terpadu, dimana pada tahun 2012 Kantor Perpustakaan Daerah kelembagaannya bergabung dengan Kantor Arsip Daerah, menjadi Kantor Perpustakaan Dan Arsip Daerah Kabupaten Semarang,  SEMOGA PERPUSTAKAAN TETAP MENJADI IDAMAN DAN DAMBAAN BAGI PEMUSTAKANYA.(RR)

1 komentar: