Slogan kami

Redaksi Buletin Pustaka mengucapkan Selamat Hari Soempah Pemoeda, 28 Oktober 2013

Kamis, 26 Januari 2012

Pembelajaran Pembiasaan Membaca Siswa SDN Bandarjo 3 Ungaran Barat Di kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Semarang

Pembelajaran Pembiasaan Membaca Siswa SDN Bandarjo 3 Ungaran Barat
Di kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Semarang


Selasa, 25 Oktober 2011. Sebanyak  39 siswa kelas 5, berebutan membaca buku-buku yang ada di perpustakaan daerah. “Di sekolah kami ada Program Pembelajaran Membaca”, jelas Ibu Guru Yuni. “Salah satu kegiatannya adalah mengunjungi perpustakaan, membaca buku dan meminjam buku, seperti saat ini, semua siwa kami daftarkan, kemudian kami berharap suatu saat mereka akan sering memanfaatkan perpustakaan ini”, lanjut ibu Novi.
Seperti, Intan (10 tahun) siswa kelas 5 ini, dia mengaku sangat senang bisa ke perpustakaan, “Saya sebenarnya sudah tahu sejak lama keberadaan perpustakaan ini, tapi baru kali ini saya masuk. Ternyata didalam sini banyak buku buku yang saya sukai, terutama kisah tentang sahabat nabi, saya pasti akan kesini lagi dengan orang tua saya.” Kata Intan saat ditemui Tim Buletin.
Seprti yang dijelaskan Ibu triyani, guru pendamping dari SDN Bandarjo 03 yang ikut dalam kunjungan ini, bahwa kegiatan ini bertujuan memperkenalkan perpustakaan sejak dini, “Kegiatan ini merupakan kegiatan Outdoor Class, yang belum semua sekolah mempunyai program seperti ini”, lanjut ibu Triyani.
Setelah kunjungan ini, para siswa diberi tugas untuk meringkas serta membuat laporan kunjungan perpustakaan, serta bagaimana kesan para siswa tersebut berkunjung ke perpustakaan.
Selain berkunjung, para diberi kemudahan untuk menjadi anggota, “Anak-anak yang akan meminjam buku, setelah mendaftar, mengisi formulir kemudian difoto langsung menjadi anggota. Setelah itu mereka bisa meminjam buku dan membawa pulang”, jelas Bapak Cahyo Budianto, Kasie Pelayanan Kantor Perpustakaan Daerah kabupaten Semarang. (BM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar